Abdya Terima Penganugerah Menuju Kabupaten Informatif

PPID Aceh Barat Daya | Rabu, 6 Desember 2023 | PEMERINTAHAN 

Banda Aceh_ Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menerima Anugerah penghargaan Keterbukaan Informasi Publik tingkat Kabupaten/Kota penghargaan tersebut diterima langsung Pj Bupati Abdya, H.Darmansah, S.Pd,M.M, Penghargaan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik ini yaitu Kategori Kabupaten/Kota -Abdya menuju informatif dari Komisi Informasi Aceh atau KIA  di Aula Hotel Amel dan Convention Hall Blang Oi Banda Aceh, Rabu (06/12/2023).

 

Ketua Komisi Informasi Aceh, Arman Fauzi, dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan demi mewujudkan badan publik yang terbuka dan inovatif dalam pelayanan informasi guna mewujudkan good government. 

 

"Kami berharap keterbukaan informasi publik tidak berhenti, tidak cukup pada hal hal yang sifatnya teknis administratif dan konsep yang prosedural, namun harus bermanfaat, terimplementasikan pada pelayanan yang ada, yang harus dimiliki oleh seluruh badan publik di Provinsi Aceh ini," harapnya. 

 

Pj. Gubernur Aceh melalui Sekretaris Daerah Bustami dalam sambutannya menegaskan bahwa Sudah tidak layak sebuah kelembagaan yang bersifat umum ataupun pelayanan publik menutup diri ataupun tidak terbuka, karenanya saya berharap hal tersebut dapat dipedomani oleh seluruh lembaga publik khususnya di wilayah Aceh," pungkasnya. 

 

Sementara itu, Pj Bupati Abdya Darmansah mengapresiasi kinerja perangkat kabupaten di wilayah kerjanya khususnya Diskominsa selaku pejabat pengelola informasi dan dokumentasi (PPID) Utama Abdya.

 

“Terima kasih kepada Diskominsa, dan seluruh SKPK terkait lainnya yang telah membuka akses informasi bagi masyarakat karena masyarakat layak dan punya hak untuk mendapatkan informasi," ujar Darmansah.

 

Turut hadir pada acara penganugerahan ini , para bupati/walikota se- Aceh, Forkopimda Aceh, Ketua Lembaga Negara Komisi Informasi (KI) Pusat, Ketua dan Komisioner Komisi Informasi Aceh, BUMN/BUMD, Kepala SKPA, Bawaslu Aceh, KIP Aceh, BPS Aceh serta tamu undangan lainnya.