Sekda Abdya Serahkan Dokumen Pengunduran Diri

PPID Aceh Barat Daya | Selasa, 27 Agustus 2024 | PEMERINTAHAN 

Blangpidie: Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Salman Alfarisi mundur dari jabatannya sebagai Sekda Abdya, Selasa, (27/8/2024). Komitmennya ini ditandai dengan penyerahan dokumen mundur kepada Pj bupati Aceh Barat Daya.

 

"Saya baru menghadap dan melapirkan surat pengunduran diri dari Sekda kepada pimpinan (Pj bupati) dan sudah diterima," ujar Sekda Salman Alfarisi.

 

Kata Sekda, pasca sudah menyerahkan surat mundur dari Sekda Abdya, Salman Alfarisi saat ini sudah menjadi PNS biasa, dan pertimbangan teknis juga sudah keluar.

 

"Dengan begitu, kini saya sudah menjadi pegawai biasa, selain itu, pertimbangan teknis saya juga sudah keluar, sehingga pada awal September 2024 ini saya sudah pensiun dari ASN,” sebutnya.

 

Kata Salman, keputusan ini diambilnya atas beberapa pertimbangan, salah satunya karena dirinya maju di Pilkada Abdya 2024, sehingga bagi seorang ASN harus mengikuti mekanisme yang telah ditetapkan.

 

Kedepan mungkin kita bertemu dengan saya sebagai pengawai biasa, dan nanti sudah pensiun,” katanya.

 

Salman meminta maaf kepada seluruh PNS dan non-PNS di Abdya, jika selama dalam jabatan baik sadar maupun khilaf pernah menyinggung dan membuat ketidak nyaman.

 

“Saya harapkan kepada ASN dan non-ASN untuk tetap kompak, solit, dan mendukung pejabat bupati dalam menjalankan tugas-tugas di pemerintahan sesuai tufoksi nya masing-masing,” Ujarnya. (PPID Abdya)